feedburner
Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

feedburner count

I eaten too much (Geo Atlantic)

Labels: ,

Hari keempat di Geo Atlantic, dari lima minggu masa tugas (menghitung hari.... masih lama bow....!!!). Saya dan Ed baru selesai Lunch (pinjam

kata2nya Ed).

"I've eaten too much." kata Ed ketika tiba di klinik dari ruang makan yang terletak di dek 1, persis dibawah klinik. Sama halnya dengan Ed, saya

juga makan terlalu banyak hari ini (hehe, kesempatan penggemukan badan) sampai-sampai kami berdua agak kesulitan bernapas. Untungnya selama di Geo

Atlantic saya hanya memakai celana pendek sport, jadi tidak perlu sampai melonggarkan ikat pinggang.

Kemarin, saya makan banyak juga, bahkan lebih banyak dari hari ini. Dua slice pizza, ditambah 1 paha kalkun, 1 potong besar

birthday cake (kebetulan di dapur ada yang ulang tahun :P), dan ice cream secukupnya. Ed hanya bisa tertawa dan

mengangkat alis ketika saya menceritakan apa saja yang telah masuk dalam perutku.

Sebelum makan siang tadi, kami berdua sempat berdiskusi tentang artikel di majalah yang dibawa oleh Ed dari rumahnya (West Coast,USA). Dalam artikel itu

diceritakan tentang orang-orang (laki-laki dan perempuan) yang diusia 40 tahun, tapi otot-otot mereka tetap terjaga dengan baik, bahkan salah satunya sudah

30 tahun tidak pernah merasa sakit. Sebagian besar dari mereka berprofesi sebagai atlet, yang senantiasa menjaga kebugaran badan dengan berolahraga

secara teratur. Tapi, itu saja tidak cukup. Ternyata mereka semua juga menjaga diet mereka. Dari daftar makanan yang mereka makan, semuanya berupa

makanan segar yang rendah lemak. Ed lalu melirik ke saya dan bilang kalo mereka tidak mengkonsumsi es krim, lho...!

Setelah membaca artikel itu, Ed berencana melakukan olahraga selama di kapal, begitu pun dengan saya (rencananya....). Minimal, setiap pagi kami

jogging mengelilingi helideck yang terletak di haluan kapal. Ed juga berencana meminta kepada petinggi-petinggi Geo Atlantic untuk

bisa menyiapkan peralatan olahraga yang lebih baik dari peralatan di Gymnasium sekarang. Soalnya, alat yang ada kurang bisa berfungsi dengan baik karena

dimakan usia.

Setelah diskusi dan membuat rencana, pada saat tiba makan siang, semuanya seolah-olah terlupakan (hehehe). Makanan tersaji tanpa batas di depan mata.

Walau tidak seperti kemarin, hari ini "I've eaten too much again" ....... (mudah2an gak cuma gemuk diperut :P)

Space for advertising

0 comments:

Post a Comment

Advertising